DUMAI - Sertu Jainal Arifin, Babinsa Koramil 03/Sungai Sembilan, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) pada hari Selasa, 22 April 2025 di Jalan M. Sholeh RT 05, Kelurahan Basilam Baru, Kecamatan Sungai Sembilan, Kota Dumai.
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa mengajak warga untuk meningkatkan kewaspadaan dan mempererat hubungan kekeluargaan di lingkungan mereka.
“Kami tekankan kepada masyarakat pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan masing-masing. Dengan kondisi yang aman, aktivitas masyarakat bisa berjalan lancar tanpa gangguan,” ujar Sertu Jainal Arifin dalam kegiatan tersebut.
Selain itu, Sertu Jainal juga menyoroti pentingnya peran orang tua dalam mendidik generasi muda. Ia menegaskan bahwa pengawasan terhadap anak-anak harus menjadi perhatian utama agar mereka tidak terjerumus dalam pergaulan negatif.
“Saya imbau kepada para orang tua agar selalu membimbing dan memantau aktivitas anak-anaknya. Jangan sampai mereka salah pergaulan apalagi terlibat dalam penyalahgunaan narkoba,” ungkapnya.
Komsos ini juga bertujuan mempererat tali silaturahmi antara TNI dengan masyarakat, sebagai bagian dari upaya menciptakan hubungan yang harmonis dan sinergis antara aparat teritorial dan warga binaan.
“Kegiatan ini bukan hanya soal imbauan, tapi juga sarana memperkuat kebersamaan. Dengan komunikasi yang baik, kita bisa saling memahami dan mendukung,” jelas Babinsa.
Kegiatan Komsos berjalan dalam keadaan aman, lancar, dan disambut baik oleh warga setempat yang mengapresiasi kehadiran Babinsa di tengah masyarakat.***
0 Komentar