DUMAI - Guna memastikan keamanan objek vital nasional, Babinsa Koramil 02/Bukit Kapur, Sertu Jumat Desmanto, melaksanakan patroli pengamanan jalur pipa minyak milik PT. Pertamina Hulu Rokan (PHR) bersama tim SKK Migas Sub Sektor Kodim 0320/Dumai.
“Kegiatan ini merupakan bagian dari penguatan Binter kami dengan instansi terkait, khususnya dalam menjaga infrastruktur energi negara dari potensi gangguan maupun pelanggaran oleh masyarakat sekitar,” ujar Sertu Jumat Desmanto saat patroli berlangsung.
Menurutnya, selain pengecekan fisik jalur pipa, kegiatan ini juga disertai sosialisasi langsung kepada warga yang bermukim di sekitar jalur.
“Kami sampaikan beberapa hal penting kepada masyarakat, terutama agar tidak mendirikan bangunan di atas zona pipa dan tidak membakar sampah di sekitar area tersebut,” jelasnya.
Ia juga menegaskan pentingnya kesadaran hukum masyarakat.
“Kami himbau agar tidak ada yang coba-coba melakukan pengeboran atau mengambil besi milik perusahaan. Semua tindakan itu ada konsekuensi hukumnya,” tegas Sertu Jumat.
Sertu Jumat menyebut bahwa patroli kali ini mencakup rute dari Jalan Soekarno Hatta, mulai dari Kilometer 11 hingga Kilometer 16, Kelurahan Bagan Besar Timur, Kecamatan Bukit Kapur.
“Rute kami cukup panjang, namun tetap kami lalui dengan optimal untuk memastikan semuanya aman,” katanya.
Dalam pelaksanaannya, tidak ditemukan adanya kejadian menonjol maupun potensi gangguan keamanan.
“Situasi hari ini aman dan terkendali. Kami bersyukur masyarakat mulai memahami pentingnya menjaga jalur pipa ini,” ungkapnya.***
0 Komentar